Friday, July 18, 2014

TUTORIAL EDIT FOTO WPAP

EDIT FOTO WPAP
Akhir-akhir ini banyak yang bertanya bagaimana cara membuat foto yang saya pajang di akun facebook saya https://www.facebook.com/UmyAmanah26 . Sebenarnya itu merupakan sebuah foto yang di edit atau lebih terkenalnya EDIT FOTO WPAP. Apa sih WPAP itu? WPAP adalah kepanjangan dari Wedha's Pop Art Potrait, seni pop art asli indonesia yang di prakarsai oleh Wedha abdul rasyid. Wedha membuat gaya WPAP ini pada tahun 1990. Seiring berkembagnya teknologi, membuat WPAP tidak lagi mengunakan media canvas atau kertas yang manual, tetapi sudah menggunakan software grafis komputer seperti corel draw, adobe photoshop, adobe ilustrator, dll.

Karena semakin banyak pertanyaan tentang bagaimana cara membuatnya, disini saya akan memberi tahu para pembaca bagaimana membuat wpap dengan Corel Draw X4. Hal ini karena software yang ada di laptop saya CorelDRAW X4. Membuat wpap dengan corel draw itu susah-susah gampang, tapi emang kebanyakan susahnya sih. Butuh keterampilan, ketelitian dan kesabaran yang cukup tinggi. Gini nih caranya:
1. Buka aplikasi CorelDRAW X4 pada laptop atau komputer anda lalu klik "New Blank Document".
EDIT FOTO WPAP













2. Masukan foto yang akan anda jadikan WPAP ke CorelDRAW X4 dengan klik "File" => "Import"
EDIT FOTO WPAP










EDIT FOTO WPAP 














3. Lakukan drag menggunakan mouse pada blank document sesuai kebutuhan foto hingga menghasilkan tampilan foto.
EDIT FOTO WPAP










EDIT FOTO WPAP 














4. Mulailah membuat pola garis yang tidak terputus-putus menggunakan "Free Hand Tool".
EDIT FOTO WPAP













5. Hasil membentuk pola garis akan seperti gambar berikut.
EDIT FOTO WPAP













6. Mulailah warnai bagian-bagian yang sudah dipisah-pisah menggunakan "Smart Fill Tool".
EDIT FOTO WPAP













7. Pilih warna di bagian atas menggunakan "Fill Colour".
EDIT FOTO WPAP













8. Perlahan warnai tiap bagian-bagiannya hingga semua tertutup oleh warna. Tentunya sesuai yang anda butuhkan, baik hanya bagian wajah atau ful foto.
EDIT FOTO WPAP













9. Ini tampilan jika semua bagian sudah tertutup warna.
EDIT FOTO WPAP













10. Untuk mempercantik hasil, kemudian kita hilangkan seluruh garis yang tadi sebagai pembatas dengan klik "Outline Pen" di pojok kanan bawah hingga muncul jendela seperti di bawah ini.
EDIT FOTO WPAP













11. Klik Width pilih "None" kemudian klik "OK". Maka hasilnya gambar akan lebih halus.
EDIT FOTO WPAP













12. Ini yang terakhir, jadikan File tersebut berbentu JPEG dengan cara klik "File" => "Export".
EDIT FOTO WPAP













 12. Klik "EXPORT".
EDIT FOTO WPAP













13. Klik "OK" pada jendela "Convert To Bitmap".
EDIT FOTO WPAP













14. Jadilah file foto WPAP berbentuk file.JPEG seperti di bawah ini.
EDIT FOTO WPAP Umy Amanah


















Demikianlah TUTORIAL EDIT FOTO WPAP yang dibuat oleh saya sendiri (Umy Amanah). Semoga bermanfaat, selamat mencoba.


Umy Amanah
Powered by Blogger.