Wednesday, June 12, 2013

Dasar Hukum Demokrasi Pancasila

Umy Amanah Pendidikan Kewarga Negaraan yang aku pelajari di kelas XI IPS 3 SMA Negeri 2 Purbalingga ini tentunya membahas materi salah satunya yaitu Dasar Hukum Demokrasi Pancasila. Dasar hukum demokrasi pancasila diantaranya :
a. Ketetapan MPRSRI No XXXVII/MPR/1968

b. Ketetapan MPRRI No II/MPR/1978 yang menegaskan bahwa demokrasi pancasila adalah meliputi bidang-bidang politik, ekonomi, sosial dan penyelesaian masalah-masalah nasional diusahakan sejauh mungkin menempuh jalan (permusyawaratan untuk mencapai mufakat) dasar hukum.

c. Ketetapan MPRRI No I/MPR/1978 menegaskan bahwa pengambilan keputusan diusahakan sejauh mungkin menempuh jalan permusyawaratan untuk mencapai mufakat, namun jika hal itu tidak mungkin dilakukan maka keputusan menggunakan cara suara terbanyak

Umy Amanah

Alasan Diadakannya Demokrasi Langsung

Umy Amanah Belajar mengenai Pendidikan Kewarga Negaraan di SMA Negeri 2 Purbalingga, tidak terlewat materi mengenai alasan-alasan dilaksanakannya demokrasi langsung diantaranya :
a. Penduduknya Terbatas
b.Tersedianya tempat untuk berkumpulnya penduduk untuk mengambil keputusan bersama 
c. Masalah yang dihadapi masih bersifat sederhana
Setelah mempelajari alasan mengenai demokrasi langsung. Tentunya di Indonesia sangat susah dilasanakan demokrasi secara langsung berkaitan dengan jumlah penduduk Indnesia yang sangat tinggi, selain itu wilayah indonesia dengan kepulauan yang luas. Bersamaan dengan berubahnya unsur-unsur tersebut di atas maka digunakanlah demokrasi tidak langsung. Alasan-alasan dilakukannya demokrasi tidak langsung adalah sebagai berikut :
a. Penduduk suatu negara yang sangat banyak
b. Tidak tersedianya tempat untuk berkumpul penduduk, untuk pengambilan keputusan bersama 
c. Masalah yang dihadapi lebih rumit dan kompleks
d. Masing-masing penduduk mempunyai kesibukan mencari nafkah 

Umy Amanah

Tulisanku Part #5

Banyak, Penghalang Berangkatku Ke Sekolah

Umy AmanahApa yang terlintas dibenak anda semua ketika aku menulis judul tulisan seperti di atas? Untuk tahu jawabannya lebih baik ikuti saja ceritaku. Memang, sebagai pelajar SMA Negeri 2 Purbalingga selama lima hari ini aku sedang mengikuti Ulangan Kenaikan Kelas (UKK). Banyak yang menjadi penghalang aku berangkat ke sekolah selama seminggu terakhir ini. 

Penghalang yang ada berada tepat dipertigaan jalan yang sering aku lewati ini memang sangat menakutkan. Membuat jantung semua orang yang melewatinya berdetak kencang hingga kadang membuat laju motor digas seperti pembalap. Tak hanya pengendara sepeda motor yang ketakutan, para pejalan kakipun lebih memilih jalan lain untuk sampai di tempat tujuan. 

Sampai sini, sudah ada bayangan sebenarnya penghalang apa, seperti apa dan siapa ? Hahahha,... sebenarnya dalam menulis artikel ini aku sedikit terbahak bahak. Banyak memamng penghalang para pengendara sepeda motor dan pejalan kaki setiap harinya. Bibirnya yang menakutkan, badannya yang mekar kekar ketika ada orang lewat didekatanya dan gaya "BERSEDIA, SIAP dan YA" yang menjadi ciri khasnya untuk menerkam para pengendara dan pejalan kaki membuat jantung seolah terhenti ketika melewatinya.

Sayangnya, pagi ini aku tak bisa melihatnya. Dimana banyak penghalangku akhir-akhir ini? Ternyata ketika aku menengok sebeah kiri pertigaan itu terlihatlah sang banyak atau yang lebih dikenal ANGSA si leher panjang dengan bibir seksinya yang siap menyosooooooooorrrrrrrr setiap orang baik pengendara dan pejalan kaki yang lewat dengan merebahkan sayapnya yang sok jagoan. Akhirnya hari inipun aku selamat dari banyak penghalang berangkatku ke sekolah. 

Hhahahahahhahaaaaaaaaaaaaaaa,........

Umy Amanah

Tulisanku Part #4

Pengalamanku Belajar SEO

Umy Amanah Hari itu Jumat pagi tepatnya 11 Maret 2013, rintikan hujan mengiringiku melenggang ke Purwokerto. Bersama Andriawan Nugraha Saputra yang merupakan teman sekelasku di XI IPS 3 SMA Negeri 2 Purbalingga, kami berangkat dengan mengendarai motor masing-masing. Berangkat dengan membawa nama SMA Negeri 2 Purbalingga sebagai wakil dalam acara WORKSHOP BLOGGING DAN SEO (Search Engine Optimization) COMPETITION Area Jawa Bali, Maret-April 2013 yang diadakan oleh TELKOMSEL dan Jagoan Hosting ini membawaku mengenal apa itu SEO (Search Engine Optimization). 

Kebetulan, Purwokerto menjadi kota pertama diselenggarakannya workshop dalam rangkaian Workshop Area Jawa-Bali-Nusa. Acara yang diselenggarakan dua hari ini yaitu Jumat dan Sabtu, 15-16 Maret 2013 membuka mataku akan apa yang aku tatap waktu itu. Berada satu tempat diantara orang-orang hebat seperti Bapak Tedja Gumilar yang merupakan supervisor PT. Telkomsel area Purwokerto, Taufik M. Aditama dari Jagoan Hosting. Dua hari telah aku lalui menatap layar laptop dari pukul 08:00 s.d 16:00 WIB. Lelah seolah tak ada ketika ilmu yang aku dapat bisa aku sharingkan ke orang lain sekarang. Terimakasih atas kesempatan yang telah diberikan, meski gelar juara belum aku raih, tapi pengalam ini menjadi gelar pengalaman hidup.

Umy Amanah

Powered by Blogger.