Pernah menjadi bagian dari keluarga SMA Negeri 2 Purbalingga, melihat foto kalian semua tentunya hati ini sangat berbangga. Identik dengan "Pasukan Merah-Hitam" acap kali menggunakan baju identitas tentunya menjadi hal yang tidak pernah terlupakan.
Kulihat ukiran nama kebanggaan kita semua "SMA 2 PBG" oleh kalian yang sedang membara bersama harap, semangat bersama hati, lalu tatapan akan sebuah kesuksesan. Lewat kebersamaan dari yang terpotret oleh lensa kamera yang aku tidak tau entah milik siapa sedikit aku bisa menafsirkannya.
Aku percaya pada kalian. Seperti surat terbuka ini yang aku persembahkan teruntuk yang akan berjuang demi dirinya, orang tuanya, keluarganya, sahabatnya, almamaternya, dan untuk Tuhannya. Aku paham akan senyum yang akhir-akhir ini memudar karena ketakutan, kekuatan yang akhir-akhir ini terlunturkan lewat kesibukan, lalu percaya diri yang tidak seperti pertama kali kalian berdiri di tempat ini.
Selangkah lagi kalian akan menentukan sebuah permulaan untuk masa depan, belajarlah dengan luar biasa hingga kalian merasa benar-benar baru pernah melakukannya, meminta restulah pada semua orang hingga kalian merasa bingung pada siapa lagi kalian meminta untuk didoakan, tebalkanlah mental hingga kalian merasa yang kalian akan hadapi adalah sebuah awalan dan bukan akhiran, berperilaku baiklah hingga kalian merasa itu dapat membantu kalian nantinya, serta berdoalah hingga kau merasa bahwa tanpa doa pada-Nya yang kalian lakukan akan tiada artinya.
Bukan bermaksud #SOKTAU atau apa aku menulis ini semua. Hanya bermaksud berbagi cerita sebelum aku melupakannya. Selamat berjuang menghadapi Ujian Nasional (UN) 2015 di depan mata. Semoga kesuksesan kelulusan akan menghantarkan kalian semua pada Gerbang Perguruan Tinggi di hadapan sana, tentunya sebagai gerbang menuju kesuksesan masa depan nantinya. Lakukan yang terbaik apa yang ada di depan mata, maka sesungguhnya yang jauh di hadapan sana akan dengan sendirinya tertata.
#suksesUN2015
#suksesSNMPTN2015
#suksesKELASXIISMANDA
#suksesSMAN2PBG
Salam..... :D
Umy Amanah
0 komentar:
Post a Comment